Senin, 11 Juli 2011

ISTIGHFAR...SUDAHKAH ?

ISTIGHFAR

Istighfar itu ialah : “Menundukkan jiwa, hati dan pikiran kepada Allah seraya memohon ampun dari segala dosa.”

Demikianlah pengertian istighfar. Maka dengan memperhatikan pengertian istighfar itu, nyatalah bagi kita bahwa hanya semata-mata menyebut dengan lisan kalimah-kalimah Astaghfirullah, Astaghfirullah, Astaghfirullah tidaklah ada gunanya, jika tidak disertai oleh hati dan pikiran yang bulat hendak beroleh ampunan dari Allah.

(Letak Istighfar)

Istighfar itu letaknya sesudah bertaubat. Oleh karena itu hendaklah seseorang yang hendak memohon ampun dosanya, melaksanakan lebih dahulu faktor-faktor yang tersebut di bawah ini yaitu :

a.mencabut diri dr maksiat(meninggalkan maksiat) b.Menyesali perbuatan maksiat yg telah terlanjur dikerjakan.
c. Bercita-cita tidak akan kembali melakukannya.

Sesudah yang tersebut itu dikerjakan dengan sejujurnya, barulah ia mempergunakan kesempatan istighfar itu. Allah berfirman :

“Dan sesungguhnya Aku Maha Pengampun bagi orang yang bertaubat, beriman, beramal saleh, kemudian tetap di jalan yang benar.” (Q.S. Thaahaa: 82)

(Tempat Dan Waktu Istighfar)

Rasulullah SAW telah menunjukkan kepada kita tempat-tempat dan masa-masa beristighfar. Maka seyognyalah kita menjaga tempat-tempat dan masa-masa itu, semoga apabila kita beristighfar, diperkenankan Allah juga hendaknya. Maka tempat-tempat dan masa-masa istighfar itu, ialah sebagai diterangkan di bawah ini :

a. Sepanjang hari, sepanjang malam.
Rasulullah SAW bersabda : “Bertaubatlah kamu kepada Allah, karena sesungguhnya aku sendiri bertaubat kepada-Nya tiap-tiap hari seratus kali.”

b. Sesudah mengerjakan suatu dosa.
Rasulullah SAW bersabda : “Tidaklah ada seseorang hamba yang ddosa, kemudian ia segera berwudhu’ sebaik-baiknya, sesudah itu mengerjakan sembahyang dua rakaat kemudian ia memohon ampun kepada Allah atas perbuatan dosanya itu melainkan Allah akan mengampuninya.” (H. R. Abu Daud)


INGAT !!!....
ALLAH BESERTA DENGAN ORANG ORANG YANG BERIMAN , BERTAKWA DAN BERBUAT BAIK

Tidak ada komentar:

Posting Komentar